Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

Bisakah Memulai Blog Tanpa Hosting?

Beberapa pertanyaan yang sering disampaikan kalangan. Terlebih bagi mereka yang ingin memulai blog hari ini.

Bagi blogger tingkat lanjut. Pertanyaan yang mereka sampaikan mungkin terlihat sederhana. 

Namun itulah kondisi ketika baru mengenal dunia blogging. Begitu banyak pertanyaan mendasar yang kadang timbul.


Bisakah Memulai Blog Tanpa Hosting


Pertanyaan yang sering disampaikan kadang seperti ini:

  1. Ketika ingin memulai blog, apakah harus membayar hosting?

  2. Apakah mungkin memulai blog tanpa hosting?

  3. Apakah ada layanan hosting yang gratis?

Banyak lagi pertanyaan yang sering di sampaikan. Tenang, beberapa pertanyaan itu bakal kita bahas pada artikel ini.

Maka dari itu, simak artikel ini hingga selesai. Biar ke depannya tak lagi menanyakan hal sederhana seperti ini. 

Mungkin pertanyaan yang disampaikan bisa sedikit bergeser. Misalnya menanyakan terkait monetize blog, mengembangkan blog dan pertanyaan lainnya.

Ok. Mari kita mulai.


Bisakah memulai blog tanpa hosting?

Jawabannya tentu TIDAK

Berarti harus menyewa hosting? Sabar, kita jelaskan lebih lanjut.

Secara teknis ketika membangun blog maka kamu memerlukan hosting. Mengapa hosting itu penting? 

Ya, karena semua data termasuk gambar, artikel, video dan data lainnya bakal tersimpan di hosting. Dengan adanya hosting nanti web atau blog bisa di akses di internet.

Namun, bukan berarti kamu harus membeli layanan hosting sendiri. Bila memang kamu ingin membeli hosting. Pastikan membelinya di tempat terpercaya.

Bila kamu tak memiliki budget, padahal ingin membangun blog. Kamu tetap bisa melakukannya. Karena ada beberapa platform blogging yang menyediakan hosting secara gratis.

Lantas, mengapa hosting begitu penting untuk blog?

Karena keberadaan hosting maka blog atau website bisa di publikasi secara online. Hosting ialah web host yang bakal mengoperasikan server. 

Nantinya berfungsi sebagai ruang penyimpanan secara online. Web host atau hosting ini nantinya yang bertugas menyampaikan data ke audient.

Berikut beberapa tugas yang dilakukan layanan web hosting:

  1. Web hosting ini yang nantinya memelihara perangkat keras server blog

  2. Melakukan protokol keamanan untuk sebuah situs blog

  3. Kemudian membuat cadangan untuk keamanan blog

Lalu apakah ada layanan hosting gratis, kemudian apakah hosting gratis baik untuk digunakan?

Jawabannya, ya hosting gratis itu ada.

Hingga saat ini begitu banyak perusahaan yang menyediakan hosting gratis. Diantaranya seperti “Freewebhostingarea.com” kemudian “000webhost”

Namun bila kamu ingin mengembangkan blog lebih jauh. Ada baiknya tak menggunakan layanan hosting tersebut. 

Mengapa tak di rekomendasi menggunakan hosting gratis tersebut?

Hal pertama yang sering menjadi permasalahan yakni kurangnya bandwidth yang diberikan. Bandwidth ialah ruang untuk menyimpan data semua blog. Ini mirip seperti HHD pada perangkat komputer.

Ketika HHD memiliki kapasitas penyimpanan terbatas. Tentu data yang tersimpan pastinya juga sangat sedikit. Begitu juga yang bakal terjadi pada web hosting.

Kedua layanan web hosting di atas hanya memberi kapasitas penyimpanan sekitar 300MB. Hanya untuk beberapa artikel saja bisa penuh. 

Tentu tidak memungkinkan menyimpan artikel dengan jumlah banyak.

Berikut ini beberapa kelemahan yang sering terjadi pada layanan web hosting gratis:

  1. Bahkan waktu operasional cukup rendah

  2. Membuat performa blog begitu lambat. Padahal sebenarnya kamu ingin mempercepat loading blog. Hal itu bakal sulit bila menggunakan layanan web hosting gratis.

  3. Memiliki batas bandwidth bulanan

  4. Adanya iklan paksa yang terpasang

  5. Tidak tersedia dukungan pelanggan

  6. Memiliki fitur yang sangat terbatas

  7. Pastinya tingkat keamanan tidak powerful

  8. Kadang mengalami kesulitan ketika ingin migrasi ke hosting baru

Ya, hosting seperti ini memang bisa kamu miliki. Terlebih bagi beberapa kalangan blogger yang low budget. 

Namun apakah siap menerima beberapa kelemahan yang bakal terjadi? Pikirkan itu dengan baik.

Daripada kamu menggunakan layanan hosting gratis. Padahal memiliki kelemahan yang lumayan banyak. Termasuk menjadi kendala ketika ingin mengembangkan blog.

Mengapa kamu tak menggunakan host web yang tepat. Kamu bisa menggunakan platform blogging gratis. Salah satunya yang cukup terkenal dan terpercaya yakni Blogger.com.

Ketahui hal ini. Blogger ialah platform yang dimiliki Google. Seperti layanan lainnya yakni Gmail, YouTube, Google Chrome dan jenis lainnya.

Ini termasuk platform blogging yang sangat populer yang memungkinkan kamu memulai blogging, membuat artikel dengan jumlah banyak lalu melakukan posting semua artikel mu.

Apakah blogger benar memberi hosting gratis?

Ya. Itu benar. Sampai saat ini Google masih memberi hosting gratis melalui platform blogger. 

Tentu kamu bisa membuat sebuah blog lalu mempublikasikan artikel. Bahkan tanpa membayar sepeser pun.

Hosting blog yang kamu miliki dari blogger jauh lebih baik bila dibanding dengan layanan hosting gratis.

Hal pertama yang perlu kamu ketahui. Hosting blogger dari Google tidak memiliki batasan bandwidth. 

Kemudian performa juga sangat baik. Tingkat keamanan jauh terjamin bila dibanding dengan layanan hosting gratis lainnya.

Ketika kamu ingin melakukan migrasi dari blogger ke blog yang di hosting sangat mudah dilakukan. Ini bisa dikerjakan dengan tools migrasi yang sudah disediakan pihak penyedia hosting.

Ya, mungkin untuk saat ini tidak terlalu penting. Namun hal ini jelas dibutuhkan bila kamu ingin pindah ke WordPress. 

Ini salah satu CMS terbesar di dunia saat ini. Bahkan hampir semua blogger profesional menggunakan CMS tersebut.

Lantas, apakah bisa menggunakan WordPress tanpa hosting?

Sebagai landasan. Kamu harus tahu dulu bila WordPress memiliki dua versi. Versi tersebut ialah WordPress.com serta WordPress.org.

Ya, ini seperti blogger. WordPress.com ialah salah satu platform blogging gratis. Atau tidak memerlukan hosting ketika menggunakannya.

Sebenarnya WordPress.org juga gratis. Namun dibuat sebagai CMS open source. Artinya memerlukan akun hosting web.

WordPress.org ini lebih sering digunakan untuk blogger profesional. Terlebih bagi mereka yang membutuhkan kepemilikan atau kontrol penuh terhadap blog mereka.

Bila kamu ingin menjadi blogger profesional. Ada baiknya menggunakan blog yang di hosting menggunakan WordPress.org sejak dari awal.

Ya, bila sudah telanjur menggunakan versi gratis. Di kemudian hari kamu tetap bisa melakukan migrasi ke WordPress.org. 

Namun ada masalah yang bakal terjadi. Yakni kadang ada risiko kehilangan index dari Google. 

Ketika kamu melakukan migrasi ke hosting berbayar. Secara otomatis blog mu bakal di index ulang oleh Google. 

Ini pastinya mempengaruhi peringkat di SERP. Tetapi bisa kembali naik. Pastinya memerlukan waktu untuk mencapai posisi yang seharusnya.

Hal ini yang selalu di terapkan beberapa blogger profesional. Mereka lebih senang menginvestasikan sedikit budget untuk membangun blog yang profesional. Daripada mereka harus mengalami risiko bahkan kehilangan semua data.

Tenang. Hosting yang kamu ambil tak selalu membutuhkan biaya besar.

Salah satu perusahaan hosting yang bisa kamu kunjungi ialah Hostinger. Perusahaan ini memberi tawaran hosting yang sangat terjangkau.

Mengapa Hostinger termasuk rekomendasi terbaik? Ya karena mereka menawarkan harga hosting berkisar $1.39 per bulan. Pastinya sangat terjangkau bagi blogger pemula.

Bila memang kamu ingin layanan hosting premium dari perusahaan tersebut. Maka kamu cukup membayar sekitar $2.59 per bulan.

Tentunya layanan tersebut sudah memberi bandwidth tak terbatas, kinerja maksimal, lebih banyak situs web, kemudian domain gratis dan hal lainnya.

Lalu bagaimana melakukan pendaftaran untuk web hosting?

Bila kamu berencana menggunakan layanan dari Hostinger untuk mendapat hosting. Berikut ini langkah yang bisa kamu lakukan:

  1. Masuk ke situs Hostinger lalu klik bagian Get Started

  2. Pilih jenis hosting yang dibutuhkan. Bila digunakan untuk sendiri maka klik bagian Myself. Atau Somebody else bila untuk orang.

  3. Lalu kamu bisa memilih untuk menjual produk atau tidak di blog mu. Pilihan yang tepat itu artinya memudahkan pihak Hostinger memberi rekomendasi hosting yang sesuai.

  4. Kemudian tentukan apakah kamu sudah berpengalaman membuat situs web atau tidak

  5. Nanti hostinger bakal memberi rincian untuk paket yang dipilih. Bila kamu puas dengan tawaran produk, segera masukkan ke keranjang.

  6. Pilih metode pembayaran yang kamu inginkan. 

  7. Selanjutnya klik bagian kirim pembayaran aman. 


Penutup 

Sudah cukup jelas bukan. Sesungguhnya  kamu membutuhkan hosting bila ingin memulai blog. Namun kamu bisa menggunakan hosting gratis. Seperti penjelasan di atas.

Semoga artikel ini bermanfaat. Maupun bisa menjadi wawasan baru.

Selamat menjalani aktivitas blogging. 

Salam blogger.

Post a Comment for "Bisakah Memulai Blog Tanpa Hosting?"